Daycare Vs Baby Sitter Vs Oma/Nenek Vs Pembantu
1. Daycare : Diawasi oleh tenaga berpengalaman (Psikolog dan pengasuh), dilengkapi CCTV online, tumbuh kembang anak selalu dilaporkan tiap hari, stimulus permainan edukasi, daily aktivity, sosialisasi terhadap rekan sesama balita, dan diajarkan sikap disiplin serta aktivitas disesuaikan dengan usia anak.
2. Baby Sitter : Anak diharapkan dijaga baby sitter yang berpengalaman, biaya admin dan bulanan cukup tinggi, karakter baby sitter yang harus / wajib diperhatikan, harus dipastikan apakah anak di stimulus dengan permainan yang sesuai usia, diharapkan saat ditinggal dirumah untuk dipasang cctv untuk memantau setiap kegiatan saat ayah/bunda bekerja, dipastikan baby sitter dijauhkan dengan ponsel.
3. Oma/Nenek : Point penting adalah dijaga oleh keluarga dekat, rasa aman orang tua untuk meninggalkan anak, kasih sayang yang tinggi dalam hal penjagaan, kedekatan yang cukup erat anatara oma dan anak, namun tidak jarang karena kasih sayang yang teramat sangat sehingga kurang adanya batasan untuk mengarahkan kepada hal disiplin serta melarang anak melakukan sesuatu yang tidak seharusnya.
4. Pembantu : Untuk biaya relatif terjangkau, namun pengetahuan dalam hal cara bermain bersama anak dan hal lainnya sangat perlu diperhatikan, tidak ada tujuan khusus dalam hal ini (anak diam / tenang), kebiasaan, karakter, dan kesehatan sangat perlu diperhatikan, dan cctv untuk memastikan keamanan buah hati dalam penjagaan.
Kelebihan dan Manfaat Balita Ceria Daycare :
1. Di bawah binaan Maria sebagai Psikolog Anak dan satu satunya daycare karawaci yang dikelola Psikolog anak dan remaja.
2. Para pengasuh anak di Balita Ceria Daycare dibekali dengan pelatihan dan keterampilan berinteraksi dengan anak secara baik.
3. Para pengasuh anak juga mendapatkan pengetahuan mengenai ilmu psikologi anak, agar dapat memahami perkembangan psikologis sesuai tahap usia anak.
4. Orangtua dapat memantau kinerja pengasuh dan perkembangan anak melalui buku penghubung “My Diary.”
5. Orangtua dapat mengawasi anak secara langsung lewat fasilitas CCTV Online yang kami sediakan, dimana saja dan kapan saja.
6. Terdapat supervisor yang mengawasi pengasuh anak dan anak, dan Teacher yang bertugas untuk memberikan permainan edukatif pada anak.
7. Pengasuh anak tidak diperkenankan menggunakan handphone selama jam operasional Daycare (kecuali jam istirahat), sehingga tidak ada akses untuk pengasuh bermain handphone saat menjaga anak.
8. Balita Ceria Daycare memiliki jadwal aktivitas, sehingga anak terbiasa untuk disiplin berkegiatan secara rutin dan terarah.
9. Anak dapat belajar berinteraksi dan bersosialisasi dengan orang lain dan teman sebayanya.
10. Anak tidak diperkenalkan dengan gadget, dan menonton televisi hanya pada saat tertentu serta tontonan yang sesuai dengan usia anak.
11. Anak dapat lebih disiplin berkegiatan karena Balita Ceria Daycare memiliki jadwal aktivitas.
12. Anak dapat mengembangkan kemampuan motorik kasar dan motorik halus melalui kegiatan bermain.
Note :
Setiap 3 (tiga) point tersebut diatas memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing, dimana terdapat faktor lainnya yang merupakan hal penting untuk memantau karakter dan tumbuh kembang anak. Untuk itu diharapkan bagi Bunda dan Ayah agar cermat memilih siapa atau dimana tempat yang tepat untuk menitipkan anak tersayang, sampai dengan bunda dan ayah kembali dari pekerjaan dan juga kembali bermain bersama anak.